MUSTIKALAND.CO.ID - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) tengah menargetkan pembangunan Jalan Tol Cimanggis – Cibitung yang merupakan bagian dari akses jalan tol Jakarta Outer Ring Road (JORR) 2 selesai pada 2022. 


Menteri PUPR Basuki Hadimuljono berharap jalan tol ini bisa beroperasi penuh tahun depan. Pasalnya, pembangunan jalur bebas hambatan yang terhubung dengan kawasan-kawasan produktif ini akan dapat mengurangi biaya logistik dan meningkatkan daya saing investasi.


"Kehadiran jalan tol yang terhubung dengan kawasan-kawasan produktif akan dapat mengurangi biaya logistik dan meningkatkan daya saing investasi," ujar Basuki dalam keterangan yang dikutip dari Antara, Senin (31/5).


Selain itu, keberadaan jalan tol ini juga akan mendukung konektivitas 4 kabupaten yakni Kota Depok, Kota Bekasi, Kabupaten Bogor, dan Kabupaten Bekasi. 


Sementara itu, Triono Junoasmono selaku Sekretaris Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) memaparkan bahwa secara keseluruhan progres konstruksi proyek jalan Tol Cimanggis-Cibitung telah mencapai 78,80%. Sedangkan untuk pembebasan lahan yang ditargetkan selesai dalam waktu dekat masih berjalan 86,52%.


"Jalan tol ini sangat bermanfaat khususnya untuk mengurangi atau mempercepat waktu tempuh, jika sebelumnya jalan nasional yang tertumpu di sana, maka nantinya akan terbagi antara jalan tol dan jalan nasional," kata Triono.


Sebelumnya, Komisi V DPR RI telah melakukan kunjungan kerja ke ruas Tol Cimanggis. Melalui Ridwan Bae yang ditunjuk sebagai ketua rombongan, pihaknya mengatakan bahwa hendaknya pembangunan infrastruktur jalan seperti jalan tol dilakukan dengan memperhatikan mutu, pemeliharaan dan penyelesaian pembangunan yang tepat waktu. Sehingga nantinya manfaat dari fasilitas ini dapat benar-benar dinikmati masyarakat.


“Ketersediaan infrastruktur yang baik merupakan mesin utama pembangunan, memacu pertumbuhan ekonomi, distribusi logistik serta pemerataan hasil pembangunan demi kesejahteraan masyarakat.” ungkapnya.


Ridwan bae menambahkan pembangunan jalan tol Cimanggis – Cibitung diharapkan mampu mewujudkan pelayanan jalan yang handal dan prima dengan memenuhi kinerja jalan yang layak fungsi dan berdaya saing utamanya memenuhi standar pelayanan minimal.

Sebagaimana diketahui, Jalan Tol Cimanggis-Cibitung dikerjakan oleh PT Cimanggis Cibitung Tollways. Proyek yang dengan anggaran Rp 4,5 Triliun ini terbagi menjadi dua seksi, yaitu Seksi 1 ruas Junction Cimanggis-On/Off Ramp Jatikarya/Transyogi (3,17 km) dan seksi 2 Ruas On/Off Ramp Jatikarya-Junction Cibitung dengan panjang 23 km. 


Dimana Seksi 2 ini terdiri dari Segmen Jatikarya – Cikeas (3,38 Km), Segmen Cikeas – Cibitung (19,63 Km) yang ditargetkan selesai akhir tahun 2021 ini. Seksi 1 sendiri telah beroperasi sejak 26 Oktober 2020 lalu. Sementara keseluruhan proyek ditargetkan akan selesai pada tahun 2022.


Pada prinsipnya, pembangunan jalan toll dimaksudkan guna memperlancar lalu lintas serta meningkatkan pelayanan distribusi barang dan jasa yang nantinya akan menunjang pertumbuhan ekonomi. Sejalan dengan misi tersebut, pengembang Mustika Land memilih untuk membangun proyek properti dekat dengan sarana infrastruktur tersebut.


Melalui proyek bernama Mustika Park Place, Mustika Land mengembangkan kawasan tersebut dengan menawarkan Kemudahan aksesibilitas. Hunian ini dibangun dengan jarak yang cukup dekat dengan salah satu gerbang tol.


Dekatnya jarak antara lokasi yang hanya berjarak 600 meter atau 1 menit dari pintu gerbang Tol Jorr 2 tentu menjadi daya tarik tersendiri bagi para calon pembeli. Bahkan tidak sedikit calon pembeli yang memilih berinvestasi di kawasan ini karena faktor dekat dengan kawasan industri  MM2100 dan Jababeka.


Mustika Park Place dibangun di atas lahan seluas 28 Ha hektare, di lokasi yang terletak di Jl. Burangkeng Raya, Setu Bekasi, Kec. Setu, Jawa Barat ini rencananya akan membangun sekitar  +/- 2.200 Unit dengan menghadirkan konsep "SAFE" Smart, Active, Fun, Eco, yang memberikan kebutuhan hidup dalam sebuah kawasan hunian modern.


Dilengkapi dengan berbagai fasilitas seperti Club house & Swimming pool, Lapangan olahraga, Jogging track, Navara Lake, Jaringan internet FIBER OPTIC dgn kecepatan up to 100mbps, Pusat komersial & retail, Taman yang asri, serta ruang terbuka hijau yang menunjang berbagai aktivitas harian keluarga dinamis yang harmonis.


Saat ini Mustika Park Place menyediakan hunian asri dengan konsep cluster dengan 4 pilihan tipe rumah, mulai dari tipe 22, tipe 30, tipe 38, tipe 48 dan tipe 58. Harga yang ditawarkan mulai dari Rp 400 jutaan. Guna memanjakan penghuninya, perumahan yang memiliki akses langsung ke pintu Tol Cibitung - Cimanggis ini dilengkapi dengan fasilitas lengkap, diantaranya


  • Taman Hijau & Danau Resapan sebagai tempat wisata 

  • Club House yang melengkapi Swimming Pool

  • Sarana Olahraga : Lapangan Basket

  • Area Niaga & Mini Market


Mempunyai hunian yang berada di dekat jalan tol memang memiliki sejumlah keuntungan. Selain menghindarkan penghuninya dari kemacetan, memilih properti yang memiliki akses dekat jalan tol juga dapat menjadi investasi yang menjanjikan di masa depan. 


Dengan segala keuntungan yang sudah dijelaskan diatas, peluang untuk memiliki sebuah hunian yang asri dan harga jual properti yang semakin meningkat tentu bisa Anda dapatkan.


Mari kunjungi proyek kami:

Mustika Park Place
Jl. Burangkeng, Kec. Setu, Bekasi, Jawa Barat 17320

Selain itu, Anda juga bisa menghubungi nomor 0812-8006-5200 atau email ke [email protected].