Kehadiran meja makan di rumah, walaupun seringkali dianggap sepele, namun memiliki fungsi untuk menambah kehangatan keluarga, lho. Selain sebagai tempat untuk menyantap masakan saja, meja makan juga merupakan tempat untuk berkumpul dan berdiskusi dengan keluarga. Oleh karena itu, setiap keluarga hendaknya selalu makan bersama di meja makan. 

Nah, untuk Anda yang memiliki ruangan terbatas di rumah untuk meja makan, kami memiliki berbagai inspirasi desain meja makan minimalis yang modern untuk Anda. Simak yuk!


1. Meja Makan Bundar Minimalis

Meja Makan Bundar Model Minimalis

Dengan ruangan yang tidak terlalu besar, Anda dapat tiru desain model meja makan minimalis yang berbentuk bundar ini. Meja makan yang satu ini cocok banget untuk keluarga kecil Anda. Untuk mempercantik meja makan, Anda dapat menambahkan hiasan tanaman di atasnya. 


2. Meja Makan Minimalis Putih 

Meja Makan Minimalis Warna Putih

Untuk Anda yang suka serba putih, desain meja makan seperti ini sangat cocok untuk Anda. Dengan gaya Scandinavian ini, Anda dapat menyantap hidangan bersama keluarga Anda dengan hangat. 


3. Meja Makan Minimalis Lipat yang Praktis!

Model Meja Makan Lipat Minimalis yang Fungsional.

Selanjutnya, adalah inspirasi desain meja makan minimalis lipat yang pastinya bisa menghemat ruangan di rumah Anda. Ketika meja makan Anda sedang tidak dipakai, meja bisa dilipat dan bisa berfungsi sebagai dekorasi rumah. Sangat praktis bukan? 


Baca juga: Intip 5 Desain Rumah Industrial Low Budget yang Tetap Nyaman


4. Meja Makan Minimalis dengan Bangku 

Meja Makan Minimalis Lengkap dengan Bangku

Nah, desain yang ini juga praktis, lho! Selain dapat dilipat, meja makan ini juga memiliki laci untuk menyimpan barang. Jika Anda bosan dengan model kursi yang itu-itu saja, Anda bisa menggunakan bangku untuk meja makan minimalis Anda. Untuk menambah kesan elegan, Anda dapat menambahkan bingkai dekorasi di ruang makan Anda. 


5. Meja Makan Kayu Jati

Model Meja Makan Kayu Jati Minimalis

Selanjutnya adalah desain meja makan minimalis kayu jati, yang cukup untuk 6 orang. Dengan material kayu jati, akan menambahkan kesan mewah dalam ruang makan Anda. Walaupun harganya cukup mahal, furniture dengan material kayu jati akan lebih awet dan tidak mudah patah atau rusak. 


6. Meja Makan yang Bersatu dengan Kursi 

Meja Makan yang Bersatu dengan Kursi Bagus & Terbaik di Indonesia 2022

Untuk ruang makan Anda yang tidak terlalu besar, Anda dapat menggunakan meja makan minimalis yang modern seperti ini. Dengan desain yang praktis, ketika meja makan sedang tidak digunakan, maka kursi dapat disatukan dengan meja, sehingga dapat membuat ruang makan Anda lebih leluasa. 


7. Meja Makan Minimalis Kursi Tiffany

Meja Makan Minimalis dengan Kursi Tiffany

Selain kursi tiffany yang pada umumnya digunakan untuk berbagai acara, tiffany juga dapat digunakan sebagai pasangan meja makan, lho. Dengan desain yang minimalis dan serba putih, cocok banget untuk membuat ruang makan Anda menjadi lebih elegan. Yuk dicoba!


8. Meja Makan Minimalis Kaca

Meja Makan Minimalis Bahan Kaca

Inspirasi desain meja makan minimalis selanjutnya adalah meja kaca dengan kombinasi besi. Dengan meja yang cukup besar, meja makan ini cukup untuk 6 anggota keluarga. Pastikan Anda merawat dengan baik meja makan yang terbuat dari besi, agar lebih awet digunakan.


9. Meja Makan Minimalis Shabby Chic

Meja Makan Minimalis Shabby Chic Putih Motif Bunga

Untuk Anda pecinta gaya shabby chic, inspirasi desain meja makan minimalis seperti ini sangat cocok!. Dengan warna putih dan motif bunga shabby chic dan perpaduan kursi dan bangku, pastinya dapat membuat ruang makan Anda lebih cantik dan membuat anggota keluarga Anda betah lama-lama di sini!


Baca juga: 10 Kreasi Desain Dapur Terbuka Bikin Masak Jad Menyenangkan


10. Meja Makan Minimalis IKEA

Meja Makan Minimalis dari IKEA

Salah satu brand ternama, IKEA memiliki berbagai pilihan perabotan rumah tangga yang pastinya sangat unik!. Anda dapat tiru gaya meja makan minimalis gaya Scandinavian ini, agar ruang makan Anda juga ikutan estetik!


11. Meja Makan Minimalis Gaya Breakfast Bar

Meja Makan Minimalis Breakfast Bar

Selain meja makan pada umumnya, Anda juga bisa membuat meja makan dengan gaya breakfast bar. Meja yang menyatu dengan meja dapur, sangat cocok digunakan saat makan sarapan ataupun makanan ringan. 


12. Meja Makan Mini Bar

Model Meja Makan Minimalis yang Jadi Tren Kekinian

Selain meja makan dengan bentuk breakfast bar, Anda juga dapat tiru meja makan dengan gaya mini bar seperti ini. Sayangnya, meja makan ini hanya muat untuk dua orang saja. Tidak hanya cocok untuk tempat menyantap hidangan, Anda juga dapat bekerja maupun belajar di meja dengan kursi tinggi ini. 

Itulah berbagai inspirasi desain meja makan yang unik untuk rumah minimalis Anda. Meja makan ini cocok untuk rumah minimalis seperti di Mustika Park Place, dengan harga mulai dari 400 juta saja, Anda bisa mendapatkan hunian impian Anda bersama Mustika Land