MUSTIKALAND.CO.ID - Keterbatasan lahan dan harga tanah yang tinggi membuat ukuran rumah zaman sekarang juga ikut mengecil. Meskipun ukuran pada ruang tamu, kamar tidur, dan dapur berukuran sederhana, tetapi harus disiasati agar terasa lebih luas dan nyaman. 


Dapur merupakan surganya Anda yang suka memasak, meskipun memiliki model dapur sederhana minimalis, kebersihan dan kerapihan juga harus dijaga sehingga memasak menjadi lebih menyenangkan dan nyaman.


Sebelum Anda membuat atau merancang dapur sederhana minimalis Anda sendiri, ketahui dulu apa itu dapur minimalis, berikut penjelasannya.

Mengenal Dapur Minimalis

Sesuai namanya, dapur sederhana berukuran minimalis ini sangat cocok untuk rumah Anda yang tidak terlalu besar. Desain pada dapur sederhana minimalis akan membuat dapur tersebut terasa lebih luas dan tidak berantakan.


Desain interior pada dapur sederhana ini sudah dirancang sedemikian rupa sehingga membuat Anda nyaman memasak untuk anggota keluarga tercinta. Untuk Anda yang tertarik membuat dapur sederhana minimalis, tapi masih bingung bagaimana memulainya, Anda bisa mengecek ulasan artikel di bawah ini.


Baca Juga: 5 Inspirasi Dapur Modern Minimalis, Cocok Untuk Keluarga Muda Masa Kini

Cara Membuat Dapur yang Sederhana dan Murah

Untuk Anda yang tertarik membuat dapur sederhana minimalis, tapi masih bingung bagaimana memulainya, Anda bisa mengecek ulasan artikel di bawah ini.

Menentukan Barang yang Dibeli

Langkah pertama dalam membuat desain dapur sederhana dan murah adalah menentukan kitchen set yang akan digunakan. Anda hanya perlu membeli peralatan  yang sering dipakai karena dapur minimalis tidak memiliki ruang penyimpanan yang besar.


Pikirkan kembali untuk membeli lemari besar atau lemari es yang berukuran besar karena akan mempersempit ruangan dan gerak Anda saat memasak. Lemari es berukuran lebih kecil dan laci pada dapur sangat cocok untuk dapur berukuran mini.

Penggunaan Warna Cat

Penggunaan cat pada dapur minimalis sangat penting untuk diperhatikan. Warna cat berwarna terang dianggap bisa membuat dapur sederhana minimalis Anda terasa lebih luas. Anda juga bisa memakai warna cat yang seragam atau sesuai dengan perabotan Anda, sehingga dapur sederhana Anda terlihat bersih dan rapi.

Memanfaatkan Sudut Ruangan

Dapur sederhana umumnya memiliki perabotan yang tidak besar, tetapi jika Anda terpaksa membelinya, Anda bisa menempatkan perabotan-perabotan tersebut di sudut ruangan dapur.

Ventilasi Udara

Ruangan yang kecil membuat udara terasa pengap jika memasak tanpa ventilasi udara. Anda bisa memasang ventilasi udara yang ukurannya tidak terlalu besar agar proses masak memasak bisa Anda lakukan senyaman mungkin.


Nah, setelah mengetahui hal-hal penting dalam dapur minimalis, Anda perlu mengetahui juga model-model desain dapur sederhana minimalis seperti di bawah ini.

Model Dapur Minimalis

Pekerjaan mendesain memanglah tidak sembarang orang yang bisa melakukan, salah sedikit saja bisa merubah konsep yang ada. Dapur sederhana minimalis pun tidak sembarangan bisa didesain karena ukurannya yang terbatas. 

  1. Dapur Minimalis 2x2

Pasangan muda yang baru menikah biasanya memilih rumah minimalis dengan type 54 atau 36 yang memiliki desain dapur minimalis berukuran 2x2. Anda bisa mendesain dapur mini ini agar menjadi dapur minimalis modern yang kecil tapi tetap cantik.


Ukuran yang sempit membuat Anda harus memastikan kitchen set yang cocok dalam segi ukuran agar ruang gerak dalam memasak tetap maksimal.

  1. Dapur Minimalis 3x3

Selain ukuran dapur minimalis berukuran 2x2, pasangan muda yang baru menikah juga membeli rumah dengan dapur berukuran 3x3 yang cocok untuk dapur minimalis.


Desain dapur sederhana berukuran 3x3 bisa Anda manfaatkan untuk menambah beberapa perabotan dapur yang berukuran besar serta meja dan kursi makan sekaligus layaknya pantry dapur sederhana.

  1. Dapur Minimalis dari Kayu

Dapur sederhana dari kayu bisa menjadi salah satu pilihan dapur Anda. Bahan ini akan membuat dapur Anda menjadi lebih mewah, cantik, dan tentunya tahan dipakai bertahun-tahun lebih lama.


Bahan kayu bisa juga membuat desain dapur sederhana Anda lebih terlihat alami dan mengingatkan akan kampung halaman.

  1. Dapur Minimalis Berbentuk L

Dapur sederhana berbentuk L ini mungkin sangat cocok untuk rumah Anda. Desain dapur minimalis modern ini terlihat luas dan nyaman yang cocok untuk Anda yang memiliki hobi memasak.

  1. Dapur Minimalis Berwarna-warni

Anda bisa berkreasi menggunakan warna-warna yang Anda suka. Tidak hanya satu warna, beberapa warna bisa Anda gunakan agar proses memasak di dapur terasa menyenangkan.


Warna-warna seperti putih, biru, dan kuning bisa menghidupkan ruang dapur saat Anda memasak atau hanya saat berada di dapur. Tidak ada salahnya untuk menempelkan stiker-stiker dengan macam-macam bentuk dan warna pada kulkas Anda.


Dapur sederhana yang keren memang menjadi tujuan utama Anda, tetapi dapur yang bersih akan jauh lebih penting, apalagi makanan dan minuman yang disajikan berasal dari sini. Oleh karena itu, Anda perlu mengetahui tips-tips menjaga kebersihan dapur berikut ini.


Baca Juga: 11 Desain Dapur Rumah Minimalis yang Modern, Yuk Intip!

Tips Menjaga Kebersihan Dapur 

Dapur sederhana yang keren memang menjadi tujuan utama Anda, tetapi dapur yang bersih akan jauh lebih penting, apalagi makanan dan minuman yang disajikan berasal dari sini. Oleh karena itu, Anda perlu mengetahui tips-tips menjaga kebersihan dapur berikut ini.

  1. Mencuci Peralatan Masak 

Tips pertama agar dapur tetap terjaga kebersihannya adalah mencuci peralatan masak secara rutin dan setelah Anda memakainya. Anda bisa menggunakan spons serta cairan sabun yang mengandung jeruk nipis untuk menghilangkan kotoran, lemak, dan bau pada peralatan masak.

  1. Membersihkan Area Kompor

Membersihkan peralatan masak memang utama, tapi jangan lupakan area kompor setelah menggunakannya. Area kompor memiliki banyak cipratan minyak, noda tumpahan makanan yang akan susah dibersihkan jika Anda jarang membersihkannya.

  1. Membersihkan Meja Makan

Meja makan yang rapi dan bersih akan membuat Anda dan keluarga menyantap makanan semakin lahap. Rapikan meja dari peralatan makan yang kotor, sisa makanan yang tersisa, dan jangan lupa untuk lap meja makan sampai bersih.

  1. Membersihkan Lantai Dapur

Lantai dapur juga harus dibersihkan serutin mungkin agar tidak licin saat Anda memasak. Sapu lantai dapur untuk membersihkan sisa-sisa makanan yang mungkin jatuh lalu pel lantai dapur hingga bersih.

  1. Membuang Sampah

Setelah area dapur bersih dan rapi, saatnya untuk membuang sampah di dapur setiap harinya. Semut, kecoa, dan tikus akan dengan senang hati memakan sisa-sisa makanan di tempat sampah Anda. Jadi, buang sampah di luar rumah Anda agar hal tersebut tidak terjadi.

  1. Membersihkan Bak Pencuci Piring

Setelah membersihkan peralatan masak yang kotor, jangan lupa untuk mencuci juga bak pencuci piring Anda. Untuk makanan yang berlemak dan berminyak, biasanya sisa-sisa tersebut akan menempel pada dinding bak dan akan susah dibersihkan jika sudah menempel lama.

  1. Membersihkan Saluran Bak Pencuci Piring

Setelah dinding-dinding bak pencuci piring bersih, Anda juga wajib memperhatikan saluran airnya. Sisa-sisa sampah makanan bisa saja menyumbat saluran tersebut sehingga membuat mampet dan menimbulkan bau tidak sedap.


Itulah hal-hal yang bisa Anda lakukan dan perhatikan sebelum membuat dapur sederhana pada rumah minimalis Anda. Jangan lupa untuk menjaga kebersihan dapur karena kesehatan makanan dan minuman yang dikonsumsi berasal dari dapur sederhana yang rapi dan bersih.


Mari kunjungi proyek kami:


Mustika Village Sukamulya

Desa, Sukamulya, Kec. Sukatani, Bekasi, Jawa Barat 17630

Mustika Village Karawang
Lemahmulya, Kec. Majalaya, Kab. Karawang, Jawa Barat 41371

Mustika Park Place
Jl. Burangkeng, Kec. Setu, Bekasi, Jawa Barat 17320

Selain itu, Anda juga bisa menghubungi nomor 0812-8006-5200 atau email ke [email protected].